Banjarnegara – Tim basket The Master MTs Negeri 3 Banjarnegara tampil sebagai juara 1 pada ‘Kompetisi bola basket mansabara’ usai mengalahkan tim basket ESPA ( SMP N 4 Banjarnegara ) di lapangan MAN 1 kamis kemarin (03/10).
Kompetisi yang digelar dalam rangka memperingati HUT MAN 1 Banjarnegara bekerja sama dengan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Banjarnegara di buka oleh Ketua KNPI Banjarnegara H. Djarkasi, Kompetisi diikuti oleh Tim Basket SMP/MTs yang ada di Kabupaten Banjarnegara.
The Master berhasil menunjukan prestasinya berkat latihan rutin, dengan tekun dan sungguh-sungguh dibawah pelatih Gatot Muchtadi. Setelah kemenangan beliau menyampaikan perasaan senang dan bangga pada anak – anak asuhannya dan secara umum beliau mengucapkan terima kasih banyak pada semua steakholder madrasah yang sudah mendukung basket di MTs Negeri 3 Banjarnegara. “Ini merupakan suatu moment yang penting untuk memberikan wawasan kepada anak – anak untuk bisa berprestasi di kancah tingkat Kabupaten, provinsi dan juga nasional,” ungkapnya.
Di tempat terpisah Kepala MTs Negeri 3 Banjarnegara H. Yatiman menyatakan bahwa beliau sangat bangga dan mengapresiasi kepada tim basket The Master yang berhasil meraih juara 1 pada kompetisi yang di selenggarakan oleh MAN 1 Banjarnegara yang bekerjasama dengan KNPI Kab. Banjarnegara.
“Ini menjadi pembelajaran bagi semua peserta didik yang ada ada di MTs Negeri 3 Banjarnegara ketika kita ingin punya prestasi, maka kita harus disiplin latihan, dan mengikuti semua instruksi pelatih maka kita akan berhasil,” ucapnya.
Selanjutnya beliau berharap dengan adanya kelas olah raga yang sudah dicanangkan 3 tahun yang lalu akan muncul atlit-atlit olahraga diberbagai cabang yang mampu berprestasi dan membawa nama harum madrasah, pungkasnya. (Zaenul/mnh)