FOLLOW UP  PPDB MTs Nurul Huda Pagedongan

Banjarnegara – Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun pelajaran 2022/2023 MTs Nurul Huda Pagedongan, mengadakan kegiatan Follow Up penerimaan peserta didik baru pada Minggu (13/3). Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh calon peserta didik kelas VII tahun pelajaran 2022/2022 yang berjumlah 50 siswa.  

Kegiatan tersebut dilaksanakan mengingat PPDB Gelombang 1 telah ditutup dan sudah terpenuhi. Kepala  MTs Nurul Huda Pagedongan, Ismiati Mahmudah dalam arahannya mengatakan bahwa follow up ini dimaksudkan untuk memantapkan 50 siswa yang sudah terdaftar. “Harus kita adakan follow up kepada 50 sista siswi yang telah terdaftar di MTs Nuhud sehingga mereka semakin yakin untuk melanjutkan di MTs Nuhud,” tuturnya saat memberikan sambutan.

Selain bermaksud untuk memantapkan para siswa, Follow Up ini juga menjadi salah satu jalan silaturahmi bagi guru dengan calon siswa. Siswa juga dapat mengenal calon teman baru yang berasal dari lain sekolah/madrasah.

Kegiatan dimulai dengan senam pagi dipimpin oleh dewan guru. Siswa sangat antusias dan bersemangat mengikuti senam karena diumumkan akan ada hadiah bagi yang paling semangat mengikuti senam. Setelah senam selesai barulah perkenalan antara guru dengan siswa. Selanjutnya, siswa dibagi dalam beberapa kelompok untuk memainkan permainan dinamika kelompok. Dinamika kelompok ini bertujuan untuk melatih kekompakan dan kerja sama satu sama lain.

Walau baru saling mengenal tidak menghalangi kekompakan dari masing-masing Kelompok. Seperti yang dirasakan Johan Saputra, salah satu calon siswa baru yang berasal dari MI Muhammadiyah Watubelah.

“Saya Senang, ada banyak kegiatan, banyak permainan. Dari kelompok saya ada 5 anak yang berasal dari sekolah yang berbeda. Walau baru kenal tapi kita dapat kompak dan akhirnya memenangkan permainan,” ucapnya saat ditanya kesan dari kegiatan hari itu.

Kegiatan ditutup dengan pengumuman pemenang dan pembagian hadiah dari setiap permainan. Senam dimenangkan oleh Aira Nur Jannah yang berasal dari SDN 1 Kebutuh Duwur. (sa/ak)

Bagikan :
Translate »