Kemenag Jalin Kerjasama Dengan RSI Banjarnegara luncurkan Aplikasi LARASATI

Banjarnegara – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banjarnegara lakukan sosialisasi kerjasama dengan Rumah Sakit Islam (RSI) Banjarnegara kepada seluruh ASN Kementerian Agama Kabupaten Banjarnegara. Adapun acara sosialisasi yang bertema “Sosialiasi Kerjasama RSI dan Kemenag Banjarnegara Untuk Program LARASATI” ini bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banjarnegara pada Jumat (16/4).

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banjarnegara, Agus Suryo Suripto menyatakan bahwa Kemenag dan RSI Banjarnegara telah melakukan Kerjasama untuk bidang kemaslahatan umat.

“Kemenag Dan RSI akan meluncurkan aplikasi LARASATI yang berbasis Android yang nantinya bisa diunduh di Play Store. LARASATI ini merupakan singkatan “Layanan Bersama RSI-Kemenag Satu Hati,” ungkapnya

Lebih lanjut suryo menjelaskan bahwa dalam aplikasi ini nanti akan muncul layanan kerjasama antara Kemenag Banjarnegara dan RSI

“Diantara layanan yang muncul dari LARASATI adalah Bimas Sehat, Madrasah Sehat, Haji Sehat, Pais Sehat, Potren Sehat dan Halal Center. Dengan kerjasama ini, nantinya warga Kemenag yang mau berobat cukup mendaftar lewat LARASATI dan akan mendapatkan pelayanan prioritas, bahkan pihak RSI akan menaikkan satu grade BPJS, jika BPJS bapak ibu berada di grade satu, ketika berbobat dengan menggunakan LARASATI ini akan dinaikkan menjadi grade VIP,” ungkapnya.

Kerjasama antar Kemenag dan RSI ini mungkin yang pertama di Jawa Tengah. “ini merupakan kerjasama yang bagus, saya akan menceritakan kerjasama dan progres yang bagus ini kepada Kepala Kanwil Kemenag Jateng, sehingga kerjasama yang bagus ini bisa diduplikasi di Kemenag lain di Jawa Tengah,” tambahnya.

Sementara itu, Direktur RSI Banjarnegara, dr. Agus Ujianto menyatakan hal bahwa Kerjasama ini memang sudah saya inginkan sejak lama.

“Kemenag dan RSI akan sama-sama memiliki tugas kemaslahatan umat, saya yakin kerjasama ini akan menjadikan pelayanan terhadap umat menjadi semakin baik lagi,” ungkapnya.

Beliau juga menyatakan akan membangun poliklinik di Kemenag sebagai wujud dari kerjasama ini, sehingga nantinya ASN kantor kementerian Agama yang ingin berobat tidak perlu jauh-jauh keluar, karena sudah ada poliklinik di Kemenag. (ak)

Bagikan :
Translate ยป