Veri Tri Ardiansyah, Siswa Mts N 1 Banjarnegara Raih Juara 3 OASE

Banjarnegara – MTs N 1 Banjarnegara kembali mendulang prestasi, salahsatunya siswa bernama Veri Tri Ardiansyah meraih juara 3 Olimpiade Al-Qur’an, Sain & Seni Assalaam (OASE) 2021 Kategori Olimpiade IPA (Tingkay SLTP) yang diumumkan pada 22 April 2021.

Olimpiade Al-Qur’an, Sains dan Seni Assalaam (OASE) 2021 diselenggarakan dari pihak Pondok Pesantren Modern Islam Assalaam. OASE 2021 merupakan salah satu program kompetisi Assalaam yang ditujukan untuk siswa umum, setelah sebelumnya MTs Assalaam mengadakan Mass Olympiad.

Pembukaan OASE dilaksanakan secara virtual dengan diikuti oleh seluruh peserta OASE sejumlah 486 peserta dari seluruh Indonesia dan panitia. Adapaun OASE ini diadakan pada tanggal 19-22 April 2021.

“OASE 2021 ini sebagai wadah mengembangkan diri  sebagai generasi Islam di masa mendatang serta mengembangkan  potensi diri dalam memahami Alquran,” Tutur Edi Suprapto, selaku Wakil Direktur I PPMI Assalaam melalui laman resmi assalaam.or.id

Melihat potensi anak didiknya, Novi selaku guru IPA mengucapkan rasa banga terhadap Veri. Novi menilai bahwa anak didiknya begitu antusias dalam mengikuti berbagai kegiatan lomba, salahsatunya kegiatan lomba (OASE) 2021.

“Veri itu anaknya semangat sekali, ada lomba apa saja dia ikuti, bahkan seringkali tanpa sepengetahuan Madrasah. Kegigihan inilah yang membuat kejuaraan sebagai hadiah untuk Veri,” ujarnya.

Novi menilai, bahwa dengan kegigihan para peserta didik dalam mengikuti ajang perlombaan, akan mengalahkan anak-anak yang memiliki potensi akademik yang baik. Disamping itu juga, Veri yang sebentar lagi akan melanjutkan pendidikannya di SMK di salahsatu Banjarnegara ini mengaku bangga atas pencapaiannya sendiri.

“Alhamdulilah, walaupun dalam akademik saya akui sedikit kurang, tetapi saya tutupi dengan kemampuan saya di bidang lain. Contohnya dengan selalu semangat mengikuti kegiatan di luar sekolah. Saya percaya, dengan kegigihan mampu menuntun jalan kesuksesan untuk meraih cita-cita,” punkas Veri. (Risky/ak)

Bagikan :
Translate »