Banjarnegara – Guru MTs Negeri 4 Banjarnegara, Muhsin Iwan Setiawan, pada hari Selasa, (24/1/2023) mengikuti pertemuan rutin Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) di Saung Mansur, Banjarnegara. Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 09.00 WIB tersebut membahas agenda tentang penyusunan soal-soal PAT, Ujian Madrasah, Penyusunan Modul Matematika Semester Gasal Tahun Pelaaran 2023/2024.
Hadir dalam kegiatan tersebut para guru Matematika MTs se-Kabupaten Banjarnegara sejumlah 29 orang. Kegiatan dibuka dengan membaca basmallah bersama, dilanjutkan dengan sambutan-sambutan.
“Semoga Bapak/Ibu semakin termotivasi dalam mengikuti MGMP. MGMP bukan hanya tentang pembuatan soal atau modul saja, akan tetapi lebih banyak hal lagi yang bisa dipelajari dari pertemuan tersebut,” ujar Agus Salim, Ketua MGMP Matematika, dalam sambutannya.
“MGMP bisa menjadi wadah bagi guru untuk saling berbagi ilmu dan pengetahuan, MGMP juga dapat membantu guru untuk mendapatkan berbagai informasi tentang pendidikan,” lanjut Agus Salim lagi.
Selanjutnya adalah kegiatan inti yaitu pembentukan tim penyusun soal dan modul dengan hasil sebagai berikut : penyusun soal PAT kelas 7 Tini Wati (MTs Muh. Batur ), Kuni Istiqomah ( MTs Ma’arif Rakit ). Adapun penyusun soal PAT kelas 8 adalah Estu Diah ( MTsN 1 Banjarnegara), Riska Anggraeni ( MTs Ma’arif Rakit ), penyusun soal PAT kelas 9 Iwan Mukhsin Setiawan (MTsN 4 Banjarnegara), Rina Pujiastuti (MTsN 3 Banarnegara). Kemudian penyusun soal Ujian Madrasah (UM) Eko Rizki (MTsN 2 Banjarnegara) dan Nely Sofia (MTs Ma’arif Mandiraja ).
Kegiatan selanjutnya yaitu sementara untuk penyusunan modul semester gasal 2023/2024 kelas 7 ditugaskan kepada Suwarno (MTs Ma’arif Kubang), kelas 8 Faizal Akbar MTs Andalusia, kelas 9 Yuliani Damayanti ( MTs Andalusia ).
Kegiatan terakhir MGMP menghasilkan rencana study banding MGMP Matematika ke Jogjakarta.
“Alhamdulillah tadi pertemuan MGMP sudah saya ikuti dengan baik, dapat tugas juga untuk menyusun soal-soal PAT kelas 9. Semuanya berjalan lancar tadi, semoga nanti saya bisa menyelesaikan tugas tepat waktu,” kata Iwan Setiawan menanggapi pertanyaan Tim Jurnalistik Membara.(khm)