Banjarnegara – Siswa MAN 1 Banjarnegara melaksanakan praktik otomotif (5/3) bertempat di bengkel madrasah di bawah bimbingan Nur Fitrijono. Selaku instruktur, Nur Fitrijanto mengatakan sebelum praktik siswa sudah mendapatkan teori selama beberapa kali pertemuan dilanjutkan praktik dan hari ini merupakan praktik pertemuan pertama putaran kedua.
Waka Sarpras, Wiwin Rustika Yelly menyampaikan berbagai peralatan perkakas untuk praktik otomotif sudah disediakan oleh madrasah. “Untuk keperluan praktik otomotif, madrasah sudah menyediakan peralatannya, seperti dua unit mobil, perlengkapan perkakas bengkel mobil serta peralatan lainnya yang habis pakai. Selain itu pekakas itu memang disediakan untuk membantu siswa mengenali secara lebih nyata semua yang berkaitan dengan mobil.” jelasnya
Banyak siswa yang tertarik dengan life skill otomotif karena ingin mengetahui dan mendalami hal-hal yang berkaitan dengan mobil dan kedepannya untuk wirausaha.
“Sebelumnya saya sudah suka dan biasa ngotak-atik sepeda motor di rumah. Sekarang saya ingin tahu tentang mobil agar ketika punya mobil sendiri tidak perlu ke bengkel. Selain itu, saya ingin punya bengkel sendiri untuk berwirausaha” tutur Syafa Dwi Hermawan siswa kelas XI IPS.
Berbeda dengan Syafa. Windi Astuti, siswa kelas XII IPS menjelaskan ketertarikannya dengan keterampilan otomotif.
“Saya suka otomotif dan bercita-cita ingin jadi montir tetapi belum pernah praktik tentang mesin. Nah kini saya ingin mendalaminya. Kemudian keinginan ini saya sampaikan kepada orang tua. Alhamdulillah orang tua juga mendukung walaupun saya perempuan,” terangnya. (ak)