3 Siswa MTs Negeri 2 Banjarnegara Masuk Final Olimpiade Sains Pelajar Indonesia

Banjarnegara – 3 siswa MTs Negeri 2 Banjarnegara masuk final dalam ajang Olimpiade Sains Pelajar Indonesia 2023 mata pelajaran IPA. Perwakilan dari MTs Negeri 2 Banjarnegara yang berhasil masuk adalah Desya Ferlitha, Dinda Mutia Rahayu, dan Alna Amanda Ayu.

Ajang yang diselenggarakan oleh MA Miftaululum ini diselenggarakan dalam 2 tahap yaitu pada 4 Februari babak penyisihan dan 8 Februari adalah bapak final. Dalam final para peserta mengerjakan secara langsung menggunakan aplikasi zoom dari sekolah masing-masing termasuk perwakilan dari MTs Negeri 2 Banjarnegara yang mengerjakan di laboratorium madrasah.

Arba Finda Sejati salah satu pembina menerangkan bahwa ajang ini diikuti oleh sekolah dan madrasah seluruh Indonesia baik tingkat SMP/MTs dan SMA/MA sedrajat.

“Ya ini ajang tingkat nasional, karena dalam tahap penyisihan saya lihat banyak peserta dari kota-kota besar dan luar pulau Jawa. Ajang ini dari SMP/MTs dan SMA/MA sederajat,” ujarnya.

Arba Finda juga menjelaskan bahwa 3 anak didiknya masuk ke final yang diselenggarakan secara online dengan zoom.

“Alhamdulillah 3 anak masuk final, diantara mereka memang ada yang sudah terbiasa mengikuti ajang semacam ini ada juga yang masih baru mengikuti,” tambahnya.

Apresiasi pun disampaikan oleh Siswo Purnomo selaku Wakil Kepala madrasah urusan humas atas perwakilan dari MTs Negeri 2 Banjarnegara yang berhasil masuk final.

“Kita sangat bangga dengan prestasi ketiga anak ini, terutama mengingat mereka seringkali menyumbangkan juara untuk madrasah kita ini,” ucapnya.

Lebih lanjut Siswo Purnomo menerangkan bahwa peserta didik MTs Negeri 2 Banjarnegara banyak yang memang unggul dalam bidang sains.

“Sebenarnya siswa kita banyak sekali potensi dalam sains, tetapi, program untuk mengembangkannya perlu terus ditingkatkan,” ungkap. (ib)