Aerobik Bersama MAN 2 Banjarnegara

Banjarnegara – Jumat (17/12), seluruh ruang kerja tenaga pendidik dan kependidikan MAN 2 Banjarnegara tampak sepi. Termasuk kepala madrasahpun tak berada di ruang kerjanya. Bukanya meninggalkan pekerjaan namun pagi itu mereka semua melaksanakan senam aerobik Bersama. Bertempat di lapangan indoor MAN 2 Banjarnegara, senam dipimpin oleh instruktur professional dari salah satu sanggar senam di Kota Dawet Ayu.

Berawal dari kepenatan bapak ibu guru setelah beberapa hari dikejar target harus menyelesaikan Raport Digital Madrasah (RDM). Beberapa guru mengusulkan kegiatan senam bersama kepada Wakil Kepala bidang humas. Usulan kemudian diteruskan kepada Waka Kurikulum karena memang kondisi saat itu merupakan wewenang kurikulum. Setelah melakukan koordinasi dengan jajaran pimpinan. Kepala Madrasah menyetujui dan mendukung terlaksananya senam aerobik.

Ditemui setelah kegiatan berakhir. Ridlo Pramono Kepala MAN 2 Banjarnegara menyampaikan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah sebagai sarana rekreasi tenaga pendidik dan kependidikan setelah Penilaian Akhir Semester (PAS) hingga upload nilai di RDM. “Semoga dengan kegiatan senam ini Bapak Ibu guru dan staf tata usaha Kembali fresh dan dapat menjaga kebugaran jasmani semuanya,” jelasnya.

Ridlo juga berterimakasih kepada seluruh tenaga pendidik dan kependidikan MAN 2 Banjarnegara sangat bersemangat mengikuti senam aerobik bersama. Beliau berharap kegiatan tersebut dapat dilestarikan secara berkala. “Alhamdulillah semua senang dan bersemangat, terimakasih kepada semua pihak yang telah menyiapkan tempat, alat dan umbai rampainya, semoga acara senam aerobik dapat dilaksanakan rutin secara berkala,” pungkasnya. (ar/ak)

Bagikan :
Translate »