Banjarnegara – MTs Negeri 2 Banjarnegara mulai melaksanakan UM pada hari Senin (21/03). Pelaksanaan Ujian Madrasah di MTs Negeri 2 Banjarnegara tentunya tetap mengikuti standar protokol kesehatan dengan menerapkan 5M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas).
Pelaksanaan UM di MTs Negeri 2 Banjarnegara yang diikuti oleh 318 peserta berjalan dengan aman dan tertib pada hari pertama. Sebelum pelaksanaan UM di mulai, Kepala MTs Negeri 2 Banjarnegara Ratna Ayu Kartika Wulan memberikan arahan kepada seluruh peserta ujian agar mengikuti ujian ini dengan baik, karena ujian Madrasah ini sangat penting dan salah satu syarat utama untuk kelulusan yang wajib diikuti oleh seluruh siswa kelas 9, walaupun penentuan kelulusan oleh satuan pendidikan, bisa saja nantinya ada siswa yang tidak lulus disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya adalah tidak mengikuti ujian madrasah dan lain-lain, terangnya.
Di sisi lain, Wakakur MTs Negeri 2 Banjarnegara Wangid Sunandar memberikan arahan di hari pertama sebelum pengawasan UM dimulai. Wangid juga memberikan sambutannya kepada bapak/ibu guru pengawas UM agar proses pengawasan berjalan dengan lancar, tertib dan tak ada halangan suatu apapun.
“Selama pelaksanaan ujian selalu jaga kesehatan baik bapak/ibu maupun peserta didik supaya tidak mengalami hambatan sehingga dapat mengikuti Ujian Madrasah dari awal sampai selesai dengan baik” sambung Wangid.
Selain itu juga Wangid mengingatkan kepada bapak/ibu guru untuk menyampaikan kepada peserta ujian agar berhati hati dan lebih teliti dalam membaca dan menjawab soal – soal jangan sampai terjebak oleh soal yang dianggap mudah mengerjakannya.(en/ak)