Jelang Wisuda, MTs N 1 Banjarnegara Adakan Gladi Bersih

Banjarnegara – Senin, (13/6/22) MTs N 1 Banjarnegara menggelar persiapan acara Wisuda dengan geladi bersih di Surya Yudha Park Banjarnegara. Kegiatan ini tentunya dihadiri oleh siswa kelas 9 serta wali siswa. Dan tak lupa, pihak madrasah juga turut serta mengundang segenap jajaran baik komite maupun keluarga madrasah yang ada di Banjarnegara.

Sebagaimana diketahui, wisuda akan digelar pada hari Selasa, 14 Juni 2022 dengan jumlah total wisudawan 260 orang yang terdiri dari 8 kelas siswa 9.

Saat dijumpai di lokasi, Ikhsanudin selaku waka kesiswaan menyebut bahwa Kegiatan geladi bersih pada hari ini dimaksudkan untuk memantapkan acara wisuda agar dapat berjalan dengan lancar pada hari H.

“Dalam Prosesnya, panitia menyampaikan kepada peserta mengenai tahapan dari acara wisuda yang akan dijalani hari Selasa 14 Juni 2022 mendatang, mulai dari pemakaian toga, cara pengambilan map dan teknis mengenai wisuda secara keseluruhan.” ujarnya saat dimintai keterangan

Direncanakan tamu VIP yang akan hadir diantarinya, Kepala Kantor Kemenag Banjarnegara, Kepala Komite, dan wali siswa yang bisa berkenan hadir.

Wisuda kali ini merupakan wisuda pertama setelah dua tahun mengalami kegagalan wisuda akibat pandemi. Di mana, tema wisuda kali ini adalah keharmonisan keluarga madtsansa dengan tujuan memperkuat komitmen pesantren dan kebangsaan untuk kemajuan MTs N 1 Banjarnegara. (Ran/ak)

Bagikan :
Translate »