Mengenal Lebih Dekat Fotografer Wisuda MTs N 1 Banjarnegara

Banjarnegara – MTs N 1 Banjarnegara, kembali dipercaya untuk menangani fotografi wisuda. Salah satu punggawa Ardian Aprilia menjadi penanggungjawab fotografi wisuda MTs N 1 Banjarnegara pada Selasa, (14/6/22). Bertempat di Ball Room Surya Yudha Park, tentunya dalam permasalahan fotografi ini, beliau membentuk tim khusus.

“Tim kami adalah Fitri, dan juga Arbangi, alhamdulillah kami mencoba membagi jobdes masing-masing. Ada yang bagian videografi, foto kegiatan, maupun paparazi.” ujar Ardian Aprilia.

Banyak persiapan yang dilakukan oleh tim fotografer, diantaranya koordinasi dan komitmen. Koordinasi disini harus disiapkan matang-matang karena untuk mengurangi kesalahan komunikasi mulai dari pencahayaan, cek list alat, dan kesiapan mental fotografer. Menurut beliau, menjadi bagian dalam membantu mengabadikan moment-moment terbaik wisudawan merupakan kepuasan tersendiri. Ketika dari tim ada yang salah komunikasi, acara terpenting terlewati dan tidak tercover oleh tim merupakan salah satu duka bagi seorang penanggung jawab fotografi.

Wisuda MTs N 1 Banjarnegara merupakan acara besar, banyak moment dan sering terjadi dalam waktu yang bersamaan, sehingga butuh pembagian jobdesk fotografi. Untuk acara wisuda tim fotografi dibagi menjadi beberapa bagian yang terdiri dari Fotografer Kepala Madrasah, fotografer Waka Kurikulum, dokumentasi formal, dokumentasi candid, stand wisuda, tim editing foto, dan bagian peralatan. Banyak peralatan yang dibutuhkan saat menjadi fotografer wisuda, diantaranya kamera, triger, tripod, lensa, briket, payung reflektor, dan lain sebagainya. (ran)

Bagikan :
Translate »