MI Muhammadiyah Tlodas  Gelar Ujian Madrasah Berbasis Komputer

Banjarnegara – Sebanyak 2 siswa kelas VI Madrasah Ibtidaiyyah Muhammadiyah Tlodas telah mengikuti Ujian Madrasah yang  telah dimulai dari tangga l1 s/d 19 Mei 2022. Namun tidak seperti tahun-tahun sebelumnya  tahun ini, Ujian Madrasah dilaksanakan dengan model berbasis komputer karena situasi yang masih belum stabil akibat pandemi.

Ujian Madrasah berbasis computer dilaksanakan selama 7 hari dengan 13 mata pelajaran. Alhamdulillah ujian berjalan dengan lancer tanpa kendala walaupun peserta didik baru pertama mengerjakan soal-soal menggunakan komputer. Selain itu perangkat internet (WIFI) juga tidak mengalami kendala.

“Alhamdulillah  pelaksanaan ujian madrasah berjalan lancar. Semoga pelaksanaan ujian di hari yang akan datang  tetap berjalan baik tanpa ada kendala apapun. Dengan begitu seluruh siswa dapat mengikuti ujian dengan baik dan maksimal dengan hasil yang memuaskan,” harap Syatiroh, kepala Madrasah

Lebih lanjut beliau menambahkan bahwa model ujian madrasah berbasis komputer dipilih sebagai bentuk transformasi digitalisasi pembelajaran yang dikembangkan oleh MI Muhammadiyah Tlodas  sebagai bentuk adaptasi terhadap kebutuhan masa depan”, pungkasnya. (spa)

Bagikan :
Translate »