Program Sahabat Madrasah Metro, Panitia Matsama Bekerjasama dengan MAN 2 Banjarnegara

Banjarnegara – (Rabu, 20 Juli 2022) Semua madrasah akan berupaya untuk mewujudkan slogan madrasah hebat dan bermartabat, tak terkecuali madrasah tercinta MTs Negeri 2 Banjarnegara. Salah satu upaya yang dilakukan adalah mendatangkan Tim PBB melalui Sahabat Madrasah MAN 2 Banjarnegara yang telah mencapai prestasi yang menggembirakan baik ditingkat provinsi, nasional maupun internasional. Sehingga melalui sahabat madarasah diharapkan bisa menjalankan visi dan misi madrasah dengan baik.

Acara Matsama yang dilaksanakan selama 3 hari ini sangat antusias diikuti oleh unsur atasan, guru-guru, panitia maupun dengan pihak lain. Dalam kesempatan tersebut, Ratna Ayu Kartika Wulan selaku kepala MTs Negeri 2 Banjarnegara menyampaikan terimakasih atas kehadiran Tim Pelatih PBB dari MAN 2 Banjarnegara dalam rangka sahabat madrasah untuk memberikan strategi ilmunya demi tercapainya prestasi di MTs Negeri 2 Banjarnegara.

“Terimakasih atas kerja samanya dari tim PBB dari MAN 2 Banjarnegara yang telah membantu pelaksanaan materi PBB kepada para peserta didik baru MTs Negeri 2 Banjarnegara, sehingga ilmunya bisa diterapkan,” ucap kepala MTs negeri 2 Banjarnegara.

Di sela-sela istirahat kegiatan materi PBB ketua panitia menyampaikan bangga sekali dengan kerjasama ini, karena bisa menjalin persahabatan lebih erat antar madrasah, kegiatan ini tidak hanya pada kegiatan Matsama saja akan tetapi bisa dilakukan untuk kegiatan-kegiatan lain yang mendukung kemajuan menjadi madrasah yang hebat dan martabat.

“Kerja sama dan kekompakan yang baik antar panitia mendatangkan sahabat madrasah dari MAN 2 Banjarnegara, menjadikan pelaksanaan Matsama di MTs Negeri 2 Banjarnegara berjalan sesuai tujuan, masing-masing panitia menjalankan tugasnya dengan baik sehingga selama tiga hari pelaksanaan Matsama berjalan sukses, lancar, aman dan terkendali” Pungkas Surya Widhi Prakosa sebagai ketua Matsama di MTs Negeri 2 Banjarnegara. (en/ak)

Bagikan :
Translate »