Kratifitas Siswa RA Perlu di Gali Sejak Dini

Banjarnegara – Ikatan Guru Raudlatul Atfal (IGRA) Kabupaten Banjarnegara sesuai program kerja mengagendakan Gebyar Seni RA Se-Kabupaten Banjarnegara terlaksana di Golden Room Surya Yudha mulai Sabtu (04/03). Kegiatan bertujuan untuk menyalurkan bakat seni anak didik  RA, mengembangkan jiwa  sosial emosional anak didik dan menambah pengalaman dan wawasan,  sebagaimana disampaikan ketua IGRA Umu Rosidah.

Saat pembukaan di Golden Room Surya Yudha hotel, panitia melaporkan bahwa kegiatan melibatkan 267 lembaga yang terdiri dari 10.025 siswa  se kabupaten Banjarnegara. Jumlah peserta yang banyak, pihak panitia membagi penyelenggaraan dalam beberapa gelombang. Kegiatan rencana dilaksanakan setiap minggu 2 kali, yaitu pada hari Sabtu dan Rabu mulai 04 Maret – 05 April 2017 di tempat  yang sama.

Plt  Kantor Kementerian Agama kabupaten Banjarnegara, Sukarno berkenan hadir untuk memberikan sambutan kegiatan dan memberikan apresiasi atas usaha IGRA dalam menumbuhkembangkan kreatifitas siswa yang masih duduk di tingkat RA. “Kebanggan tersendiri atas penyelenggaraan kegiatan apresiasi seni RA, walaupun masih swadaya. Seandainya ada anggran dana dari APBD atauDIPA  pasti akan lebih meriah,” tegasnya.

Pembukaan secara resmi dengan pemukulan gong oleh Bupati Banjarnegara yang diwakili Staf Ahli Bidang pembangunan,Ekonomi dan Keuangan Agus Kusuma, di dampingi  Ketua DPRD, Kankemenag, Kasi dan Pengawas, pengurus IGRA. Tema yang diusung adalah Membangun kebersamaan, menggali potensi, mengembangkan kreatifitas Anak RA. (Nangim