Banjarnegara – Pangkalan PMR Madya MTs Negeri 2 Banjarnegara tengah mengikuti Lomba Video Pendek Uji Wawasan Kepalangmerahan Pertolongan Pertama yang diselenggarakan oleh PMI Banjarnegara unit Kesatuan Korps Sukarela (KSR) Banjarnegara.
Dalam lomba Uji Wawasan Kepalangmerahan, setiap peserta wajib membuat karya video pendek tentang Pertolongan Pertama (PP) yang kemudian dikirimkan ke panitia KSR-PMI Banjarnegara untuk di upload di youtube akun milik KSR PMI Banjarnegara. Kemudian untuk memilih juara terfavorit, ditentukan oleh banyaknya penonton (viewer), like, dan komentar. Penilaian lomba video pendek ini, ditutup pada hari senin (12/09) tepat pada pukul 24.00 WIB.
Dalam lomba ini, pangkalan PMR Madya MTs Negeri 2 Banjarnegara telah merampungkan pembuatan film pendek dengan disutradai oleh Dwi Widiyastuti yang akrab disapa ibu wiwik. Untuk aktor dalam video pendek ini diperankan oleh siswa-siswi anggota tim PMR Madya MTs Negeri 2 Banjarnegara serta pembina ekstrakulikuler PMR MTs Negeri 2 Banjarnegara. Seperti yang dikutip dari pernyataan wiwik, dia menjelaskan, “Kami bersama tim telah mengirimkan Video pendek Uji Wawasan Kepalangmerahan yang telah diupload oleh panitia. Untuk menjadi juara favorit, kita membutuhkan peran serta seluruh warga Metrobara untuk memberikan dukungan dengan cara menonton, memberikan like serta komennya pada youtube video PMR MTs N 2 Banjarnegara”. Jelasnya.
Menjelang hari terakhir penilaian lomba video pendek ini, Seluruh Bapak/ibu Guru dan warga MTs Negeri 2 Banjarnegara bahu-membahu untuk memberi dukungan. Kepala MTs Negeri 2 Banjarnegara, Ratna Ayu menghimbau kepada seluruh warga madrasah untuk menonton video tersebut. Gerakan melihat youtube Uji Wawasan Kepalangmerahan MTs N 2 Banjarnegara pun digalakkan pada hari ini senin (12/09) saat jam perwalian di kelas. “Saya menghimbau wali kelas untuk menginstruksikan siswanya secara bersama-sama melihat tayangan video pendek PMR MTs Negeri 2 Banjarnegara, mari seluruh warga madrasah sampai orang tua siswa juga ikut mendukung lomba ini.” Terang Ratna.
Salah satu pembina ekstra PMR MTs Negeri 2 Banjarnegara sekaligus wali kelas 9H, Muh. Hidayat menambahkan, “Kami terus bergerilya dengan membagikan link di WA group, sampai kepada Bapak/ibu orang tua wali siswa pun kami minta untuk memberikan dukungan. Harapannya, Pangkalan PMR MTs Negeri 2 Banjarnegara mendapatkan juara, harapannya video ini bisa menambah wawasan penonton yang dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari bagi untuk melakukan pertolongan pertama pada luka lecet.” Tutup Dayat.(hf)