Banjarnegara – Pada kegiatan motivasi untuk siswa baru MTs Negeri 2 Banjarnegara Tahun Pelajaran 2022/2023 yang diisi oleh narasumber dari RSUD Hj. Anna Lasmanah Banjarnegara Muh. Ibnu Sina. Psikolog kelahiran Bali yang besar di Yogyakarta dan sekarang menetap di Banjarnegara menyampaikan dengan sangat menarik, sehingga menjadikan peserta didik terpukau dan sangat tertarik dengan apa yang disampaikan oleh narasumber.
Kegiatan yang bertemakan ‘Saya Remaja Sehat Bersemangat’ ini digelar agar siswa kelas VII yang baru akan memulai pembelajaran di MTs negeri 2 Banjarnegara yang notabene adalah madrasah baru yang akan ditempati dalam kurun waktu tiga tahun ke depan setelah mereka menyelesaikan pendidikan enam tahun di SD/MI. Sehingga siswa kelas VII akan dapat beradaptasi dengan baik dan merasa tidak asing dengan suasana madrasah yang tentu berbeda dengan yang mereka alami saat di SD ataupun MI.
Hal ini senada dengan apa yang disampaikan oleh wakil kepala madrasah urusan kesiswaan Nur Farida pada Sabtu (23/7).
“Kami menyerahkan sepenuhnya kepada narasumber yaitu Psikolog dari RSUD Banjarnegara Muhammad Ibnu Sina untuk memberikan motivasi kepada siswa kelas VII agar semua siswa merasa lebih semangat dalam belajar dan dapat beradaptasi dengan baik dalam suasana baru yang sangat berbeda dengan sewaktu di SD maupun MI. Kegiatan motivasi yang bertema ‘Saya Remaja Sehat Bersemangat’ ini mengupas bagaimana menjadi remaja yang bersemangat itu? Seperti disampaikan oleh Ibnu Sina sang Psikolog bahwa remaja yang bersemangat itu adalah bahagia hatinya, bisa mengatasi tekanan yang dihadapi, belajar menyenangkan, dan dapat berbagi dengan sesama.” jelasnya saat ditemui di ruang wakil kepala madrasah.
Muh. Ibnu Sina menjelaskan remaja yang sehat bersemangat.
“Remaja yang sehat bersemangat selalu bahagia hatinya, yaitu bersyukur dan berpositif, optimis, dan banyak berharap, lakukan banyak kebaikan, rawat pertemanan, cari kegiatan asyik, dan bermanfaat serta rajin beribadah serta berolahraga. Sedangkan remaja semangat bisa mengelola tekanan, tekanan dari kurang PD (Percaya Diri), tugas yang banyak, kena bully teman, kecanduan game, dan teman yang menyakiti. Remaja yang semangat akan dapat mengelola hal-hal seperti itu. Selain itu belajar menyenangkan karena remaja yang semangat memiliki sikap yang mandiri, elegan, terampil, rajin, dan obah (suka bergerak) yang semua itu disingkat Metro sesuai dengan nama madrasah ini. Dan terakhir sebagai remaja yang bersemangat adalah mampu berpikir cerdas, berzikir tanpa batas, dan beramal dengan ikhlas.” jelasnya mengakhiri materi dengan diiringi tepukan yang membahana menyudahi pertemuan yang sangat mengasyikkan. (nf/swp)