Banjarnegara – Masjid Roudlatul Mutalalimin MTs N 2 Banjarnegara kembali melaksanakan ibadah shalat Jumat berjamaah pada hari ini, Jumat (20/5/2022).
Pelaksanaan shalat Jumat kali ini menjadi yang pertama sejak masa pandemi tahun 2020 yang diikuti oleh seluruh siswa putra kelas VII dan VIII serta bapak guru/ pegawai.
Pada pukul 11.45 WIB, para siswa putra kelas VII dan VIII serta bapak guru/ pegawai satu persatu mulai berdatangan ke Masjid Roudlatul Mutalalimin untuk melaksanakan shalat Jumat dengan Khotib Supriyanto Guru bahasa Arab dengan tema Penting Ilmu disbanding harta.
Khotib mengajak untuk selalu meningkatkan ketakwaan dengan cara menjalan segala perintah-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya.
“ Marilah kita untuk selalu meningkatkan ketakwaan kepada Allah swt. cara menjalan segala perintah-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya,” ungkap Supriyanto dalam khotbahnya.
Selanjutnya khatib juga menyampaikan penting ilmu dibanding dengan harta yang dimiliki oleh seseorang.
“Dengan memiliki ilmu kita akan semakin banyak memiliki teman, namun jika kita semakin banyak mempunyai harta, semakin banyak kita mempunyai musuh (persaingan) sesuai dengan peristiwa kisah Sahabat Ali Bin Abu Tholib yang diberi gelar oleh nabi Muhammad SAW dengan pintu ilmu,” ungkap Supriyanto dalam khotbahnya.
Sementara itu salah Guru Fiqih Wahyu Fajar Saefulloh menyampaikan rasa syukurnya atas dapat kembali pelaksanaan Shalat Jumat di madrasah. (ws/ak)