9 Medali Kompetisi Sains Session Idul Adha Untuk Madtsansa

Banjarnegara–Sukacita hari raya Idul Adha dirayakan pula oleh event Cerdas dengan menggelar ajang Kompetisi Sains Session Idul Adha yang dilaksanakan pada pekan idul Adha lalu dan diumumkan pada Rabu (13/7).

Gelaran tersebut disambut baik oleh siswa-siswa MTs Negeri 1 Banjarnegara dengan ikut berpartisipasi pada bidang mata pelajaran PAI dan memberikan hasil yang membanggakan.

Sembilan medali berhasil diraih Devi Syifana Ayu Fadhila dan kawan-kawan. 3 medali emas diraih oleh Justine Modesty, Farrel Mahardika dan Devi, 1 satu-satunya medali perak diraih oleh Aura Purwani Dwi Pangestika dan 5 medali perunggu diraih oleh Addini, Sora, Kharisa, Rizka, Trisya dan El Zhafran.

Capaian tersebut disambut keluarga besar Madtsansa dengan penuh syukur. Ikhsanudin selaku guru pembimbing mata pelajaran PAI mengaku bangga atas prestasi yang dicapai siswa siswi MTs Negeri 1 Banjarnegara di ajang ini.

“Alhamdulillah, kita merayakan hari raya Idul Adha sekaligus merayakan keberhasilan siswa siswi Madtsansa meraih prestasi. Sangat membanggakan! Moment hari raya pun disertai dengan perjuangan mengharumkan nama madrasah dalam kompetisi Sains Session Idul Adha,” ucap Ikhsanudin bersemangat.

Sementara menurut Justine Modesty melalui pesan WhatsApp kepada tim Warta Madtsansa mengucapkan terima kasih kepada pembimbing dan madrasah yang terus menyemangatinya sehingga berhasil mempersembahkan medali emas.

“Alhamdulillah saya bisa mendapat nilai baik sehingga meraih medali emas untuk mata pelajaran PAI. Tentu ini karena semangat dan motivasi dari bapak dan ibu guru yang selalu diberikan. Informasi yang terus menerus di grup prestasi juga membuat saya tidak ketinggalan informasi. Insya Allah saya akan terus mengikuti berbagai event kompetisi online, karena teknisnya sangat mudah,” tulis Justine. (fy/ak)

Bagikan :
Translate »