Sukses, MIM Sipedang Gelar Try Out Cbt Online

Banjarnegara – Sebanyak 33 siswa kelas VI Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) Sipedang mengikuti Latihan Ujian Madrasah Berbasis Android  atau Try Out Computer Based Test (TO CBT) Online yang terbagi menjadi 2 kelas dengan didampingi Proktor Madrasah.Kegiatan ini dilaksanakan selama 6 hari mulai tanggal 11-18 April 2022.

Ada 11 muatan pelajaran yang diujikan untuk siswa MIM Sipedang, yaitu Al Qur’an hadis, Akidah Akhlak, Fikih, Bahasa Arab, Sejarah Kebudayaan Islam (SKI), Bahasa Indonesia, Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan ( PPKN ), Matematika, IPA, IPS, dan Bahasa Jawa.

Latihan Ujian Madrasah kali ini menggunakan sistem online, dimana siswa-siswi mengerjakan latihan soal-soal ujian Madrasah dengan menggunakan Android yang terhubung dengan jaringan internet “ungkap Yusmanto selaku  Proktor Madrasah.

Peserta Latihan Ujian Madrasah harus mengerjakan 25 soal pilihan ganda serta 10 soal esay. Semua soal harus dikerjakan selama 120 menit. Kemudian pada saat selesai mengerjakan hasil pekerjaan siswa langsung terkirim ke server Madrasah.

Ahmad Mulyanto selaku Kepala Madrasah mengungkapkan, “Alhamdulillah Latihan Ujian Madrasah berbasis Android berjalan lancar. Ini merupakan kegiatan perdana yang diselenggarakan madrasah, karena pada tahun yang lalu kami mengadakan try out secara tertulis”

“Terima  kasih kami sampaikan kepada orang tua yang telah mendukung, siswa-siswi yang sangat antusias dalam mengerjakan latihan soal Latihan ujian madrasah menggunakan Android, Team IT madrasah, wali kelas 6 serta bapak ibu guru atas kerjasamanya,” imbuhnya.

Semoga para peserta Latihan Ujian Madrasah kelas VI yang mengikuti kegiatan Latihan Ujian Madrasah Berbasis Android  atau Try Out Computer Based Test (TO CBT) Online ini dapat memperoleh hasil yang baik. Karena Try Out ini dapat dikatakan sebagai salah satu langkah sebelum menghadapi Ujian Madrasah.( AR)

Bagikan :
Translate »